Upacara Hari Santri Nasional 2025 di MA Miftahul Midad: Santri Siaga Jiwa Raga untuk Negeri

Dalam rangka memperingati Hari Santri Nasional 2025, keluarga besar MA Miftahul Midad melaksanakan upacara bendera pada Rabu, 22 Oktober 2025 di halaman madrasah. Kegiatan ini diikuti oleh seluruh guru, staf, dan peserta didik dengan penuh khidmat dan semangat kebersamaan.

Bertindak sebagai pembina upacara, Kepala Madrasah MA Miftahul Midad menyampaikan pesan agar para santri senantiasa meneladani semangat perjuangan para ulama dan santri terdahulu, yang telah berperan besar dalam memperjuangkan kemerdekaan Indonesia. Selain itu, beliau juga mengajak seluruh siswa untuk terus berdisiplin, menjaga akhlak, dan menjadi santri yang cinta tanah air.

Upacara berjalan dengan tertib dan lancar hingga selesai. Melalui kegiatan ini, diharapkan dapat menumbuhkan rasa bangga serta semangat nasionalisme di kalangan santri MA Miftahul Midad.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *